Polres Trenggalek – Sejumlah Polantas menyapa para tukang ojek pangkalan (Opang) yang kebetulan berada di pangkalan ojek tepatnya di seputaran termnal bus Surodakan Trenggalek. Kedatangan para petugas yang merupakan personel dari Satlantas Polres Trenggalek ini dalam rangka patroli sekaligus edukasi tertib berlalu lintas. Selasa, (13/1).
Dalam kesempatan tersebut, para Polantas ini membangun komunikasi dua arah sehingga tercipta interaksi yang intens. Obrolan ringan yang terbangun tidak hanya membahas soal Kamseltibcarlantas semata tetapi juga menyentuh hal lain seperti tantangan dalam menjalankan profesi sebagai tukang ojek hingga soal asa dan harapan yang ingin dicapai.
Kapolres Trenggalek AKBP Ridwan Maliki, S.H., S.I.K., M.I.K. melalui Kasatlantas AKP Sony Suhartanto, S.H., M.H. menuturkan, Satlantas Polres Trenggalek memiliki satu program unggulan yang bertajuk Polantas Menyapa.
Dalam program ini, saat melakukan patroli rutin maupun insidentil, petugas diwajibkan untuk menyapa masyarakat. Tak terkecuali komunitas tukang ojek pangkalan yang memang setiap hari bersentuhan langsung dengan hiruk pikuk jalan raya.
“Sekadar ngobrol ringan saja. Membahas tentang berbagai hal. Nah, disela-sela itu, kita sisipkan pesan-pesan khususnya soal tertib berlalu lintas.” Ungkapnya.
Lebih lanjut AKP Sony menerangkan, metode ini dinilai cukup efektif sebagai media menggugah kesadaran masyarakat untuk senantiasa mengutamakan keselamatan saat berkendara. Dimulai dari diri sendiri dengan mematuhi setiap aturan berlalu lintas.
“Kita harapkan dengan Polantas menyapa ini, tingkat kesadaran masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas semakin bertambah dan outputnya adalah angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas bisa kita tekan semaksimal mungkin.” Pungkasnya.





